November 30, 2014

#Desember




Save November, Welcome December

Menyimpan banyak kenangan di bulan November (my month), dan sekaligus bulan ke 11 untuk hari kerja gue di Walikota Mataram, hmmmm semoga semua keinginan terwujud, bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi, tambah dewasa, dan semua yang buruk-buruk le it go deh
Dan tidak lupa lagi,, bersyukur atas semua nikmat hidup ini pada Allah swt  

Welcome December :)

November 24, 2014

Masjid Bayan, Kuno



coretan2



Ada wanita yang lebih menarik dari diriku
Ada wanita yang lebih cantik dari diriku
Ada wanita yang lebih baik dariku
Tapi aku,, ya aku,,
Aku bangga dengan semua yang ku miliki
Aku tidak bisa menjadi kamu, dan kamu tidak bisa menjadi aku

Coretan


Aku ingin seperti apa yang kedua orang tua ku inginkan
Menjadi seorang wanita tangguh, pekerja keras, dan menghasilkan sebuah kesuksesan
Aku ingin menggapai semua arti dalam hidup ini
Berlari mengejar semua impian dan cita-cita
Sampai pada puncaknya
Tuhan,, terimakasih untuk semua nikmat hidup yang aku dapat sekarang, sebuah keajaiban dari doa ibu dan doa yang kupanjatkan setiap malamnya pada Mu, karena diselah malam aku selalu memohon kepadamu untuk dapat membanggakan mereka , dua orang terhebat yang kupunya, dan sampai sekarang aku masih bersama mereka.
Tuhan, semua nikmat mu telah akau rasakan
Sedih, senang, suka , duka telah aku lewati untuk menjadi pribadi yang lebih baik,  dan tidak mudah untuk berjalan sendiri melewati semua rintangan yang terjadi
Ku yakin dibalik kesuksean ini ada selalu do’a ibu yang tercurahkan untuk anaknya,,
Tuhan terimaksih untuk semua nikmaMu , mensyukuri semua yang kupunya sekarang dan berusaha mencari untuk esok pagi 

November 23, 2014

Bukit Merese, Tanjung an








Trip kali ini melelahkan,, sangat,, karena LOMBOK masih di pengaruhi cuaca panas,, hottttzzz,,, sumpah gak tahen banget deh,, tapi demi hobby trip bareng semua bocah ini lawan ras panasnya,,

November 14, 2014

Tidak Ada Suatu Apapun yang Kebetulan di Dunia Ini, Segalanya Telah Diatur Oleh Yang Maha Kuasa






Ketika kita ditimpa musibah, bencana, atau keadaan yang sulit, banyak dari kita yang meratapi nasib dan menyalahkan Tuhan.

Kenapa harus saya yang mengalami ini? Kenapa bukan orang lain saja? Apa salah saya hingga Tuhan membiarkan saya mengalami musibah ini? Bagaimana bisa melanjutkan hidup dalam keadaan seperti ini? Mengapa hidup orang lain tampak begitu mulus dan mudah?  Ah, Tuhan tidak adil!

Depresi, kecewa, dan putus asa menghantui diri kita. Namun, jika mau berpikir kembali, bijaksanakah jika kita selalu menyalahkan keadaan? Apakah masalah akan selesai jika hanya menyalahkan keadaan?

Tidak ada suatu apapun yang kebetulan di dunia ini. Segalanya telah diatur oleh Yang Maha Kuasa. Sekecil apapun kejadian itu, tentu merupakan kehendak-Nya. Tuhan selalu punya alasan mengapa Dia memberikan keadaan demikian kepada kita. Cermati, sesungguhnya Tuhan ingin Anda mempelajari hikmah dari kejadian tersebut.

Tuhan tidak akan memberi cobaan yang tidak bisa dilewati oleh hamba-Nya. Karena itu percayalah, Mengapa Tuhan memilih Anda untuk menjalani keadaan sulit yang Anda rasakan, adalah karena Tuhan tahu bahwa Anda mampu melewatinya. Jika orang lain yang mengalami apa yang Anda alami, belum tentu mereka bisa sekuat Anda saat ini.

Setiap kesukaran yang kita alami adalah semata-mata kesempatan untuk mengasah kita menjadi pribadi yang lebih kuat. Seorang sarjana bekerja sebagai pegawai kantoran dengan gaji tiga juta per bulan. Di lain pihak, seorang berijazah SMP mampu menghidupi keluarga lewat usaha tambak ikan dengan penghasilan berkali lipat. Ya, kesulitan memperoleh pekerjaan sering kali membuat kita berpikir lebih keras, bagaimana cara memperoleh uang. Jika setiap masalah kita hadapi dengan pikiran positif, tentu hasil yang positif juga akan kita dapatkan.

Hidup adalah untuk menyelesaikan masalah. Meski tampak bahagia di luar, setiap orang pasti memiliki masalah sendiri. Ada seorang gadis berparas cantik dari keluarga berkecukupan. Apapun yang ia inginkan hampir selalu didapatkannya. Ia memiliki kekasih yang tampan dan perhatian, di samping masih banyak pria lain yang juga memujanya. Bahagiakah hidupnya? Tidak! Kedua orang tuanya telah lama bercerai, jika bertemu pun sikapnya seperti kucing dan anjing. Masing-masing telah menikah lagi. Tak ingin memilih salah satu pihak, akhirnya si gadis dan adiknya yang masih SMA, memilih untuk tinggal berdua saja.

Coba Anda tengok orang-orang yang tampak bahagia. Pasti akan Anda temukan satu sisi yang membuat orang itu merasa hidupnya tidak sempurna. Begitu pun dengan diri Anda sendiri. Jika saat ini Anda merasa punya masalah, selesaikanlah dengan tawakal tanpa pernah mengeluh. Itulah ujian yang Tuhan berikan sesuai dengan porsi kemampuan Anda.


kertas kosong tertulis ....

  Hey... aku sengaja tidak menulis apapun Pada saat ulang tahunku di tahun 2023   Aku sengaja mengibaratkan kertas kosong tidak tertul...