August 31, 2015

Memasuki Semester 5 dan 5 Hari Kerja



Mentari siap menyapamu di awal September ini. Terbangun pagi, lalu bersiap untuk mandi dan sholat subuh, ku lihat  gantungan baju kantor sudah menyapa ingin segera dikenakan. Tunggu ya, aku mau sarapan dulu baru jalan ke kantor. September, awal bulan yang aku semogakan menjadi bulan penuh keindahan yang direncanakn sang maha kuasa, amin ya Allah 
Sesuai peraturan pejabat walikota mataram September memasuki 5 hari kerja, bulan September pun mengakhiri libur panjang selama 2 bulan untuk perkuliahan, dimana hari pertama kembali ke kampus dan mahasiswa se-angkatanku memasuki semester 5. Ku hajatkan niat kepada Allah swt, semoga  September  dan hari seterusnya bisa menjadi  lebih baik lagi, semangat bekerja dengan giat, lakukan apa yang terbaik, kuliah menuntut ilmu dengan sunggguh-sungguh agar dilancarkan untuk masa depan yang lebih indah.  Ya Allah, semoga segala niat dan do’a yang baik engkau selalu perkenankan dalam hidup ku.
Tak lupa selalu berysukur setiap saat dengan apa yang telah dicapai sekarang, jangan pernah merasa puas diri, bangga diri, dan sombong, tetaplah menjadi pribadi yang rendah hati karena perjalanan ini masih panjang. Jangan lupa berterimakasih kepada kedua orang tua, yang selalu mendoakan hari-harimu, yang selalu menyemangatimu dan memberi kasih sayangnya yang tiada henti untuk menjadi orang yang berguna untuk nusa dan bangsa.
Ya Allah, lindungi hentakan kaki ini kemanapun ia melangkah, dalam setiap perjuangan yang penuh dengan kerikil tajam, dalam setiap perjalanan yang tidak selalu berjalan mulus. Segala sesuatu yang engkau rencanakan pasti yang indah pada waktu yang tepat. Mungkin hari ini aku sedikit lelah, mungkin hari ini aku harus bersakit dahulu, tapi aku percaya layaknya kupu-kupu, dia harus menjadi ulat terlebih dahulu sebelum menjadi kupu-kupu yang indah.
.
Selamat pagi, semangat September

                                                                                                                             Arhie :)

August 28, 2015

Aku Bukan Hamba Allah Yang Baik






Ketika hamba ALLAH lain sibuk membaca dan mentadabburi Al-Qur'an,
aku sibuk mendengarkan lagu picisan yang tak membuat aku makin dekat denganNYA.

Ketika hamba Allah yang lain sibuk menuntut ilmuNYA
aku malah sibuk dengan urusan dunia yang membuat jarak denganNYA


Ketika hamba Allah lain berusaha menundukkan pandangannya,
aku sibuk memperhatikan kecantikan/ketampanan wajah yang bukan mahramku
 

 Ketika hamba Allah lain menjaga hubungan dan jarak dengan lawan jenisnya,
aku malah terbiasa duduk berdekatan dengan yang tak halal bagiku
 

 Ketika hamba Allah lain malu untuk menampakkan wajah dan fotonya,
aku malah sibuk meng-upload foto-foto agar dilihat semua orang
 

Ketika hamba Allah lain menjaga kata-katanya dengan baik
aku terlalu sering menyakiti hati orang lain dengan lisanku
 

 Ketika hamba Allah lain gelisah di saat imannya menurun
aku malah semakin lalai dengan dunia. .
Namun, aku berharap bisa menjadi seperti hamba Allah lain yang istiqomah berjuang untuk mendapatkan cintaNYA.
 

 Ya Robbb....
Ampuni hambaMU yang tidak baik ini .
Semoga Engkau membimbing hamba yang tidak baik ini agar menjadi lebih baik di hadapanMU.


August 26, 2015

Kecil




.
Saya ini kecil..
Keberadaan saya di bumi ini mungkin cuma satu bagian dari partikel debu yang dibagi satu milyar.
Bisa bayangkan seperti apa kecilnya?
Iya, tiada harga.

Saya ini kecil..
Tiada miliki daya upaya. Jika bukan karena Allah yang mengkaruniakan hidup, entahlah saya ini jadi apa. Mungkin cuma jiwa tak tentu arah yang mencari mangsa untuk dijerumuskan kedalam dosa.
.
Saya ini kecil..
Belumlah sesolehah mereka yang telah sempurna imannya kepada Allah. Saya ini masih dzalim. Masih betah jadi ahli maksiat. Masih bergelimangan cinta kepada dunia.
.
Saya ini kecil..
Miskin pula. Tak miliki apa-apa. Semua yang ada pada saya, semua milik Allah. Bahkan raga ini. Jiwa ini.
Semua saya pinjam. Suatu saat akan diambil oleh pemilikNya.
.
Saya ini kecil..
Cuma hamba tak tahu diri. Tenggelam dalam gemerlap dunia seolah akan tinggal disini selamanya. Padahal jika Allah berkehendak, detik ini pun saya bisa menghadapNya.
.
Saya ini kecil..
Lalu untuk apa menyombongkan diri? Menganggap orang lain lebih hina?
Seolah saya paling sempurna, paling bagus agamanya?
.
Saya ini kecil..
Diluar diri saya ada kekuatan super besar tak kasat mata.
Dialah yang terbesar diantara semua.
Dia menciptakan jagat raya, surga, neraka dan segala isinya.
Dialah Rabb saya.
.
Saya ini kecil..
jadi jangan pernah sekalipun merasa besar.

:)

 Selamat ulang tahun annaku SYFIA NUR SHABRINA ke -3tahun di tahun 2024   semoga Allah SWT mempertemukan kita kelak di dalam Surga Firdaus...